BALI,Klikinews.com – Bukan sekadar masyarakat daratan mengutamakan ekologi sebagai prioritas utama , juga sejalan dengan program pemerintah melalui Kementrian Kelautan dan Perikanan (KKP) yang berfokus pada penerapan ekonomi biru.
Ekonomi Biru adalah konsep yang menitikberatkan pada pemanfaatan sumber daya laut secara berkelanjutan untuk mendukung pertumbuhan ekonomi, meningkatkan kesejahteraan masyarakat di pesisir Pantai Bali,Pulau Dewata ini slalu menjaga kelestarian lingkungan kelestarian bawah laut mellaui Pariwisata laut Diving di Bali, Pulau Dewata.
Pendekatan perbagai sektor terkait kelautan, seperti perikanan, pariwisata laut, energi kelautan, transportasi maritim, serta pelestarian ekosistem laut. Tujuan utama dari ekonomi biru adalah untuk mengoptimalkan manfaat ekonomi,


“Dengan menerapkan konsep ekonomi biru, Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) berharap bisa mewujudkan pembangunan ekonomi di sektor kelautan yang tidak hanya menguntungkan secara ekonomi, tetapi juga berkelanjutan secara ekologis, sehingga keuntungannya dapat dinikmati oleh generasi sekarang dan yang akan datang,” ungkap Direktorat Jendral Pengelolaan Kelautan pada KKP, Koswara pada Kamis (12/11/2025).
Lebih lanjut kata Koswara, Pendekatan Ekonomi Biru ini bertujuan untuk menjaga ekosistem laut tetap sehat sekaligus membuka peluang investasi, menciptakan lapangan pekerjaan, dan mendukung pertumbuhan ekonomi di tingkat nasional. “Selain itu, pendekatan ini akan mendorong distribusi pertumbuhan ekonomi ke wilayah-wilayah, khususnya di Indonesia bagian timur, yang pada akhirnya akan meningkatkan kesejahteraan masyarakat setempat.
“ jelasnya,
Selain itu, Implementasi ekonomi biru menempatkan upaya konservasi laut sebagai prioritas utama, yg aktif dalam berbagai upaya konservasi yang bertujuan untuk menjaga kelestarian ekosistem laut dan mendukung kesejahteraan masyarakat pesisir pantai. Salah satu langkah konkret adalah rehabilitasi ekosistem mangrove yang rusak.
“Ekonomi biru secara eksplisit bertujuan untuk menyeimbangkan pertumbuhan ekonomi dengan perlindungan lingkungan laut. Ini berarti menjaga kelestarian ekosistem adalah prasyarat untuk pertumbuhan ekonomi yang berkelanjutan,” papar Koswara,![]()
Salah satu contoh penerapan yang sejalan adalah program-program prioritas KKP di Indonesia. Program tersebut mencakup : Penangkapan ikan terukur untuk menjaga populasi ikan, Pembangunan budi daya yang berkelanjutan agar tidak merusak lingkungan.
“ Pentingnya untuk melindungi ekosistem laut dalam pengawasan dipesisir pantai untuk mencegah kerusakan lingkungan. Pengurangan sampah plastik untuk menjaga kebersihan laut.. Manfaat jangka panjang Dengan menjaga ekologi, ekonomi biru tidak hanya menciptakan keuntungan ekonomi jangka pendek, tetapi juga memastikan sumber daya untuk masa depan dan melindungi “ekonomi biru tak berwujud” seperti penyerapan karbon dan ketahanan pesisi,” tutup Koswara (red).